Pengumuman Penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Universitas Pattimura
Pendidikan Matematika merupakan salah satu program studi yang berada di bawah Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Apa perbedaan prodi Pendidikan Matematika dengan prodi Matematika Murni yang ada di Fakultas MIPA? Tentunya perbedaannya terletak pada mata kuliah ilmu pendidikan yang hanya diperoleh di prodi Pendidikan Matematika. Pada prodi ini, selain mempelajari dasar-dasar ilmu matematika seperti aljabar, geometri, kalkulus, statistika, dan trigonometri, juga akan dipelajari dasar-dasar ilmu IPA lainnya seperti fisika, biologi, dan kimia. Sama halnya dengan prodi-prodi pada rumpun ilmu pendidikan lainnya, di prodi Pendidikan Matematika akan diajarkan teori-teori kependidikan yang mencakup metode pembelajaran matematika, perencanaan pengajaran, dan evaluasi pengajaran.
Prospek Kerja Program Studi Pendidikan Matematika (S1)
Lulusan prodi Pendidikan Matematika dipersiapkan untuk menjadi guru atau pengajar matematika di tingkat SMP atau SMA. Selain itu lulus dari prodi ini, kita juga bisa menjadi entrepreneur handal di bidang pendidikan, karena memiliki latar belakang ilmu pendidikan, memungkinkan kita untuk membuka bimbingan belajar, les, atau privat matematika sebagai alternatif belajar siswa di luar sekolah.
Capaian Pembelajaran Lulusan Program Studi Pendidikan Matematika FKIP Universitas Pattimura dirumuskan dengan memperhatikan rumusan capaian pembelajaran yang disusun IndoMS dan kebutuhan pengembangan Pendidikan Matematika di Provinsi Maluku. Rumusan CPL mandatory yang disusun IndoMs meliputi parameter deskripsi pengetahuan dan keterampilan khusus. Penyusunan CPL juga memperhatikan parameter Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI), yang meliputi pengetahuan, keterampilan, kemampuan manajerial, dan sikap. Selanjutnya mengacu pada Permendikbud Nomor 03 tahun 2021, standar kompetensi lulusan dinyatakan dalam capaian pembelajaran lulusan (CPL), meliputi sikap, pengetahuan, keterampilan umum, dan keterampilan khusus.
Profil Lulusan Program Studi Pendidikan Matematika (S1)