UNPATTI,- Acara Pembukaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kebangsaan Ke XII Tahun di 2024 berlangsung di Islamic Center Ambon, Jumat, 26 Juli 2024. Universitas Pattimura dipercaya menjadi Tuan Rumah Penyelenggara KKN Kebangsaan Ke XII yang diikuti oleh oleh 500 mahasiswa dari 70 perguruan tinggi di Indonesia dengan mengangkat tema “Memperkokoh Nilai-Nilai Kebangsaan Dalam Mewujudkan Desa Mandiri di Daerah Kepulauan.”
Dalam momentum ini, sekaligus dilakukan Pencangan Zona Integritas yang ditandai dengan touch digital oleh Dirjen Pendidikan Tinggi Riset dan Teknologi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan,Riset dan Teknologi Republik Indonesia, Prof. Dr. rer nat Abdul Haris, M.Sc

Dalam sambutan sekaligus membuka kegiatan Dirjen mengucapakan selamat dan sukses atas terselenggaranya KKN Kebangsaan dan Pencanangan Zona Integritas di Universitas Pattimura. Dikatakan, Pelaksanaan KKN Kebangsaan telah berkontribusi secara positif dalam membentuk karakter mahasiswa Indonesia sebagai upaya menjaga budaya luhur Pancasila dan bersikap terbuka terhadap kebudayaan lain. Hal ini sangat penting dalam merajut kebhinekaan, berbangsa dan bernegara sekaligus mengimplementasi tridharma perguruan tinggi.
Ia Berharap, mahasiswa dapat mengaplikasikan pengetahuan dan juga pembelajaran yang telah didapat dibangku kuliah untuk mengembangkan keterampilan, kemampuan interpersonal dan membangun karakter dalam interaksi sosial.

Pj. Gubenur Maluku Sadali IE, M.Si., IPU mengatakan atas nama Pemerintah provinsi Maluku menyambut baik dan memberikan apresiasi yang tinggi kepada pimpinan Universitas Pattimura dan jajaran untuk terus konsisten menyelenggarakan program Kuliah Kerja Nyata Kebangsaan di Maluku untuk memberikan pengalaman belajar kepada mahasiswa dalam menerapkan ilmu pengetahuan dan sebagai wadah bertukar ilmu pengetahuan antar sesama mahasiswa yang diaplikasikan secara langsung dimasyarakat
Pj.Gubenur berharap, KKN kebangsaan dapat menambah wacana dan literasi yang dibutuhkan untuk pengembangan pemikiran mahasiswa.

Prof. Dr. Melianus Salakory., M.Kes, selaku ketua panitia dalam laporan mengatakan, Universitas Pattimura sebagai perguruan tinggi pelaksana KKN Kebangsaan XII Tahun 2024 didasari SK Nomor 2308/E2/DT.0101/2024. KKN Kebangsaan diarahkan kepada empat sasaran yakni, perwakilan mahasiswa, perguruan tinggi yang melaksanakan KKN secara reguler, masyarakat dan pemerintah daerah. Dikatakan pula, pelaksanan KKN Kebangsaan akan dilakukan selama 1 bulan terhitung dari tanggal 26 Juli sampai dengan 24 Agustus 2024 dengan 4 lokasi sasaran, yakni, Kota Ambon dengan 2 Kecamatan, Kabupaten Maluku Tengah dengan 5 Kecamatan, Kabupaten Seram Bagian Barat dengan 4 Kecamatan, dan Kabupaten Buru dengan 1 Kecamatan.

Rektor Universitas Pattimura, Prof.Dr. Fredy Leiwakabessy, M.Pd, mengucapkan selamat datang di kampus orang bersaudara kepada pimpinan perguruan tinggi dan para mahasiswa KKN Kebangsaan. “Unpatti siap dan menerima KKN kebangsaan KKN XII tahun ini. Kami telah melakukan audensi dari berbagai pihak baik itu pemerintah maupun stakeholder lainnya untuk mendukung pelaksanaan KKN Kebangsaan,” ungkap rektor. Dikatakan, disparitas kondisi kepulauan yang luas menjadikan Maluku sebagai salah satu provinsi yang miskin, tetapi dengan disparitas kondisi tersebut tidak menjadi hambatan untuk Maluku mengembangkan SDM yang unggul. Perguruan tinggi harus menjadi garda pembentukan generasi masa depan bangsa dengan mampu membawa Maluku dan Indonesia menuju Indonesia emas ditahun 2045 dan KKN kebangsaan memiliki nilai strategis untuk mengembangkan profil pelajar Pancasila. Dengan tema yang diangkat diharapkan para mahasiswa KKN Kebangsaan sebagai generasi pemimpin bangsa berikutnya dapat membangun desa pada lokasi-lokasi dimana mereka ditempatkan.
Pada kesempatan ini juga dilakukan Penandatangan Piagam Pencanangan Zona integritas oleh sekjen, Rektor, Ketua Lembaga, Para Dekan dan Direktur Pascasarjana dalam lingkup Universitas Pattimura.
Acara Pembukaan KKN Kebangsaan ke XII Tahun 2024, dapat diikuti pada chanal youtube http://www.youtube.com/@KKNKEBANGSAANXIIUNPATTIAMBON
#universitaspattimura
#humasunpatti
#KuliahKerjaNyata(KKN)KebangsaanKeXIIResmidibuka






