Penutupan Jambore dan Bakti Sosial  PTBMMKI

UNPATTI,- dr. Filda V. I. de Lima, M.Biomed  menutup kegiatan Jambore dan Bakti Sosial Perhimpunan Tim Bantuan Medis Mahasiswa Kedokteran Indonesia (PTBMMKI) Wilayah 5 Tahun 2024, berlangsung di Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Provinsi Maluku, Sabtu (22/6/2024). Jambore dan Bakti Sosial PTBMMKI merupakan agenda tahunan yang bertujuan untuk meningkatkan dan menyetarakan pengetahuan dan keterampilan tiap-tiap Tim Bantuan Medis (TBM) di seluruh Indonesia dan sebagai sarana bagi setiap TBM untuk menerapkan ilmu medis melalui bakti sosial dan jambore wilayah, dan pada Tahun ini  TBM Vertebrae FK Universitas Pattimura dipercayakan untuk menjadi tuan rumah.

dr. Filda V. I. de lima, M.Biomed selaku pendamping kegiatan jambore dan bakti sosial dalam sambutan menutup kegiatan tersebut,  memberikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan yang berlangsung dari tanggal 20-23 Juni 2024, semoga dapat memberikan pengalaman yang berharga bagi para delegasi. “Berbagai kegiatan dan materi telah diberikan dari para narasumber mulai dari, Dekompresi dan Hyperbaric Chamber, Evakuasi Medis Laut, Tryscuba serta kegiatan sosial lainnya yang diharapakan dapat menambah wawasan dan bekal ilmu yang nantinya dapat diterapkan dalam kegiatan TBM di masing-masing universitas,” ungkapnya.

Ia berharap, para delegasi turus membangun jejaring antara TBM untuk kegiatan-kegiatan lanjutan yang memberikan manfaat bagi para TMB dan program-program pelayanan kesehatan masyarakat lainnya.

Ketua panitia, Sartika Riry Rahanra dalam laporannya mengatakan, kegiatan yang bertemakan “Manggurebe Arumbae” secara singkat berarti berlomba maju bersama membangun Kesehatan Masyarakat Pulau yang Lebih Baik. Kegiatan ini dikuti oleh 18 orang peserta yang terdiri dari Tim Bantua Medis wilayah 5 yakni, TBM Vertebrae FK Universitas Pattimura (3 Delegasi)., TBM Axis FK Universitas Tadulako (3 Delegasi)., TBM An-nafis FKIK UIN Alauddin Makassar (2 Delegasi).,  TBM 110 FK Universitas Muslim Indonesia (2 Delegasi)., TBM FK UNISMUH (2 Delegasi)., TBM Ischiadicus FK Universitas Halu Oleo (2 Delegasi)., TBM Cutaneus FK Universitas Negeri Gorontalo (3 Delegasi)., dan  TBM Janar Duta (1 Delegasi).

Dikatakan juga, pada pelaksanaan jambore dan bakti sosial ini ada beberapa agenda yang dilakukan diantaranya penyampaian materi dan Simulasi 1 terkait dengan Dekompresi dan Hyperbaric Chamber yang diberikan oleh Pihak RS Lantama.,, Materi dan Simulasi 2 terkait Evakuasi Medis Laut dari Pihak Basarnas dan Camping di Pantai Liang., Tryscuba (Ambon Dive Center, di Letang Beach), Bakti Sosial (Pemeriksaan Kesehatan dan Sosialisasi “CPR pada orang yang tenggelam” dengan target masyarakat Nelayan di Desa Morella) dan Closing Ceremony

Diharapkan melalui kegiatan ini para delegasi dapat lebih mengenal kehidupan masyarakat kepulauan terkhususnya di Maluku serta menambah pengetahuan dan keterampilan terkait manajemen bencana di daerah kepulauan.

Wahyu Saputra salah satu delegasi dari Universitas Negeri Gorontalo menyampaikan pesan dan kesan mengatakan, banyak pengalaman dan ilmu yang diterima selama mengikuti jambore di Vertebrae FK Universitas Pattimura,salah satunya ketika kami mencoba Tryscuba dan Evakuasi Medis Laut  

“Tryscuba dan Evakuasi Medis Laut baru pertama kali kami lakukan, itu sangat menarik dan kami sangat senang. Kami berterima kasih kepada panitia yang telah memberikan pelayanan diluar ekspetasi kami serta semua materi yang kami dapatkan selama jambore dan bakti sosial  belum pernah kami dapatkan di TMB kami sehingga pengalaman ini sangat berharga,” ungkapnya.

Pada kesempatan itu juga diumumkan KING dan Queen Jambore dan Bakti Sosial Wilayah 5 PTBMMKI 2024 yakni,  Muh Nur Yaasin Kusumabaka sebagai King dan Nur Saraswati Rahma sebagai Queen. King dan Queen jambore dipilih oleh panitia dengan penilian yang dilihat dari keaktifan dan juga keterampilan yang ditunjukkan oleh kedua delegasi selama kegiatan.

#UniversitasPattimura
#HumasUnpatti
#PenutupanJamboredanBaktiSosialPTBMMKI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

6 − 1 =

Butuh Bantuan?
Skip to content
WordPress Appliance - Powered by TurnKey Linux
https://member.fisika.or.id/ https://www.cruzrojacorrientes.edu.ar/ slot gacor