
UNPATTI,- Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi Prof. Dr. Fauzan M.Pd, bersama Rektor dan Wakil Rektor serta para pimpinan dilingkup Universitas Pattimura mengunjungi Pusat Kajian Unggulan Daerah dan Pengembangan Pemberdayaan Masyarakat Pesisir Universitas Pattimura atau Field Station Marine Science di Negeri Hila pada Minggu 23/02. Pada kesempatan kunjungan itu wamen melakukan penebaran benih ikan Kakap Putih (Lates Calcalifer), dan panen ikan bobara atau Kuwe, pada jaring apung outdoor di Field Station Marine Science. Wamen juga berkesempatan mengunjungi beberapa sarana prasarana yang ada diantaranya cold storage, mesin pabrik es, mesin pengering ikan, mesin pencetak pelet ikan, kolam ikan keramba jaring apung indoor, dan rumah pembernihan ikan.
“Field Station Marine Science merupakan salah satu program unggulan dari Unpatti yang didiskusikan dengan Kementerian untuk dapat dikembangkan menjadi area bisnis di bidang perikanan mulai dari hulu sampai hilir yang diharapkan dapat berkontribusi bagi perekonomian dan kesejahteraan masyarakat yang ada di Provinsi ini,” ungkap wamen dalam wawancaranya disela – sela kunjungan.
Menurutnya ada beberapa fasilitas yang sudah cukup strategis yang tidak dimiliki oleh perguruan tinggi yang lain dan unpatti dapat menjadi pelopor dalam peningkatan mutu perekonomian dan kesejahteraan masyarakat pesisir yang ada di Provinsi Maluku.
“Kata kuncinya adalah apa yang dilakukan oleh Unpatti harus dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” harapan Wamen.
Pada kesempatan itu dilakukan ramah tamah dengan Rektor, Para Pimpinan Universitas, Pimpinan Lembaga, Fakultas, Pascasarjana dan dosen Univesitas Pattimura yang dilanjutkan dengan pemaparan terkait Field Station Marine Science yang disampaikan Dr. Ruku Ratu Borut, S.Pi., M.P Kepala Pusat Kajian Unggulan dan Pengembangan Pemberdayaan Masyarakat Pesisir Universitas Pattimura dan terkait PSDKU yang disampaikan Prof. Dr. Aholiab Watloly, S.PAK., M.Hum, serta diskusi bersama.
Wamen juga berkesempatan mengunjungi situs sejarah yang ada di negeri Hila yakni Benteng Amsterdam, Gereja Tua dan solat di Mesjid Tua Wapauwe Hila yang lokasinya tidak terlalu jauh dari area Field Station Marine Science Universitas Pattimura.












